Youtube Fasilitasi Vlogger Buat Konten

- Editor

Selasa, 30 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto ant

foto ant

JAKARTA.bipol.co – YouTube kembali membuka Pop-Up Space di Jakarta agar para kreator di platform berbagi video tersebut dapat membuat konten yang kreatif serta mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mereka mengenai dunia daya cipta.

“YouTube Indonesia masuk ke 10 besar pasar global berkat kontennya yang beragam,” kata Director of YouTube Global Creator and Artist Development, Chris Schremp, saat jumpa pers YouTube Pop-Up Space di Jakarta, Selasa (30/4/2019).

YouTube Pop-Up Space tahun ini digelar di The Kasablanka mulai 29 April hingga 3 Mei. Tempat itu dilengkapi dengan studio dan perangkat produksi profesional sehingga memungkinkan para kreator untuk membuat konten maupun berkreasi dengan video blogger lainnya.

Selain produksi video profesional, YouTube juga mengadakan sesi berbagi dan lokakarya selama Pop-Up Space berlangsung, di antaranya tentang bagaimana monetisasi konten, memaksimalkan kanal hingga mengelola kesehatan mental.

Pelatihan bagi para kreator akan disesuaikan dengan jumlah pelanggan (subscriber) yang mereka miliki.

Berdasarkan data YouTube per Maret 2019, kreator di Indonesia yang memiliki satu juta subscriber mencapai lebih dari 200 kanal, lima kali lebih banyak dibandingkan tahun lalu.

Atta Halilintar dan Ria Ricis merupakan dua YouTuber pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang mendapatkan Diamond Award karena memiliki total pelanggan di atas 10 juta. (ant)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Tradisi Memitu Indramayu Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda
Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 28 November 2024 - 15:03 WIB

Tradisi Memitu Indramayu Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB