BANDUNG. bipol.co – Pelatih kiper Persib yang baru Luizinho Passos akan mengawali tugasnya pada hari ini, Jumat (10/1). Passos akan menggembleng para penjaga gawang PersibB dalam latihan perdana pascalibur kompetisi sore nanti di Stadion Arcamanik Bandung.
Mengawali kiprah bersama Pangeran Biru, pelatih kiper asal Brasil ini siap mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya.
“Saya sangat percaya, jika kami bisa saling bekerjasama dengan baik, hasilnya pun akan baik. Saya optimistis dan percaya dengan semua kemampuan seluruh kiper di Persib ini,” kata Passos seperti dikutip laman resmi Persib.
Selain itu, mantan pelatih kiper Borneo FC itu juga menilai Maung Bandung saat ini memiliki kiper dengan kualitas nomor satu.
“Persib memiliki kiper yang sangat bagus dan berpengalaman seperti, Made Wirawan. Ada Dhika (Bayangkara) yang juga memiliki potensi, juga Aqil (Saviq) kiper muda yang mumpuni secara postur dan punya potensi bagus. Ayo, kita bekerja bersama-sama untuk Persib,” tegasnya.
Editor Deden .GP