Argentina Takluk 1-3 dari Venezuela

- Editor

Sabtu, 23 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto (ant)

Foto (ant)

MADRID,bipol.co – Lionel Messi harus menerima kenyataan pahit, Argentina takluk 1-3 dari Venezuela dalam laga persahabatan di Stadion Metropolitano Atletico Madrid, Sabtu (23/3/2019) dinihari.

Tiga gol Venezuela ke gawang raksasa Amerika Latin tersebut dicetak Salomon Rondon, Jhon Murillo dan Josef Martinez. Sedangkan gol penghibur Argentina dicetak Lautaro Martinez.

Venezuela hanya mengalahkan Argentina sekali dalam 23 pertemuan terakhir, tetapi mereka mendapatkan awal yang sempurna setelah lima menit ketika Rondon mendapatkan umpan panjang di dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan melewati kiper Franco Armani.

Rondon hampir mencetak gol kedua di menit ke-40, tetapi gol kedua terjadi hanya selang beberapa menit saat Murillo mengambil keuntungan dari tendangan bebas cepat untuk masuk kotak penalti lawang dan melepaskan tendangan kaki kanan yang indah ke sudut gawang.

Lautaro Martinez menuntaskan serangan balik Argentina pada menit ke-59 dan mengubah kedudukan menjadi 1-2, tetapi Venezuela langsung merespons melalui gol Josef Martinez dari serta membuat skor menjadi 3-1 melalui titik penalti dengan 15 menit waktu pertandingan tersisa.

“Di babak pertama kami menciptakan peluang tetapi mereka mencetak dua gol ketika kami melakukan kesalahan,” kata Lautaro Martinez usai pertandingan yang dikutip Reuters.

“Di babak kedua kami melakukannya dengan baik dan menguasai bola, tetapi mereka mendapat penalti itu. Kami harus terus memperbaiki diri.”

Argentina akan menghadapi Maroko di Tangier pada Rabu WIB, sedangkan Venezuela menghadapi Katalunya di Girona pada Selasa.[ant]

Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

Tradisi Memitu Indramayu Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda
Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua
Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan
Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!
Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik
Menguak Keanekaragaman Hayati Langka di Sumedang
Zuckerberg Ungkap 2030 Dunia Berubah Total, Kacamata Pintar Diprediksi Gantikan Fungsi HP
Sierra Oktriasa dan Alden Hugo jadi Mojang Jajaka Pinilih Kota Cimahi 2024

Berita Terkait

Kamis, 28 November 2024 - 15:03 WIB

Tradisi Memitu Indramayu Ditetapkan Sebagai Warisan Budaya Tak Benda

Sabtu, 16 November 2024 - 17:19 WIB

Bersama Syikhuna Pajada, Ribuan Jamaah Do’akan Kang DS Jadi Bupati Bandung Periode Kedua

Minggu, 10 November 2024 - 17:25 WIB

Implementasi Kepahlawanan: Runtuhkan Kultur dan Struktur Kemiskinan dan Kebodohan

Senin, 4 November 2024 - 09:18 WIB

Hati-hati Jika Ada Missed Call yang tidak Dikenal, Jangan Telepon Balik!

Minggu, 3 November 2024 - 11:43 WIB

Memperburuk Krisis Sampah Beracun, Al Generatif Bisa Hasilkan 5 Juta Ton Limbah Elekronik

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB