BANDUNG.bipol.co – Acara Seserahan Tokoh Masyarakat se Jawa Barat Banten bersama Keluarga Besar Bumi Budaya Nawacita yang diselenggarakan oleh BPNB Jawa Barat, mewajibkan para pengunjung untuk menggunakan pakaian adat.
Hal tersebut diungkapkan oleh panitia dan pembina utama Srikandi Pasundan Ngahiji, Jakson. Pada kesempatan itu Jakson mengatakan bahwa penggunaan pakaian adat merupakan bentuk netralitas, tidak ada keberpihakan politik dan bertujuan melestarikan kebudayaan.
“Kali ini adalah perhelatan akbar, bersifat kekeluargaan dan bersifat persaudaraan. Tidak berkepentingan apa-apa kecuali ingin menyatukan Jawa Barat-Banten menjadi skala prioritas kebudayaan pembangunan nasional,” ucap Jakson kepada bipol.co di Kantor BPNB, Ujung Berung, Bandung, Sabtu (30/3/2019)
Menurutnya menggunakan pakaian adat daerah masing-masing daerah juga sebagai bentuk personifikasi dan pengenalan pakaian adat yang ada di Jawa Barat. “Ya yang kita bisa bawa persoalan otentik dan personifikasi kita sendiri melalui pakaian adat itu, terutama Jawa Barat Banten” kata Jakson.**
Reporter Rizki Agustian
Editor Deden .GP