Akibat Banjir, Sejumlah Sekolah di Jabodetabek Diliburkan

- Editor

Selasa, 25 Februari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA.bipol.co – Sejumlah sekolah di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi diliburkan akibat banjir yang terjadi hingga Selasa (25/2).

“Hari ini sekolah diliburkan, karena banjir menghambat akses ke sekolah. Sejumlah murid juga rumahnya kebanjiran,” ucap Kepsek SD Al Amanah, Cikupa, Tangerang, Harmi saat dihubungi Selasa pagi (25/2).

Hujan yang mengguyur kawasan itu sejak Senin (24/2) malam membuat sejumlah area di rumah itu mengalami banjir.

Di Perumahan Bukit Tiara, banjir menggenangi kawasan itu hingga selutut orang dewasa.

Banjir juga menggenangi kawasan industri Jatake yang berada tak jauh dari perumahan Bukit Tiara tersebut.

Banjir di kawasan itu juga membuat sejumlah sekolah diliburkan diantaranya, SDN Pasirawi, SMPN 3 Cikupa, dan sekolah lainnya di kawasan itu.

Banjir juga mengakibatkan sejumlah sekolah di Bekasi diliburkan. Salah satunya, Sekolah Marsudirini, Bekasi, yang meliburkan sekolahnya yang terdiri dari SD, SMP, dan SMA itu.

Begitu juga dengan sejumlah sekolah di Jakarta yang diliburkan akibat banjir.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memantau ada dua siklon tropis, yaitu siklon tropis Esther dan Ferdinand, yang menyebabkan hujan lebat di sejumlah wilayah di Indonesia.

“Salah satu penyebab hujan dengan intensitas tinggi di DKI Jakarta dan sejumlah wilayah lainnya karena dampak adanya siklon tropis,” kata Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG, Fachri Radjab.  (net)

Editor     Deden .GP

Berita Terkait

Puluhan Murid Keracunan Usai Menyantap MBG, Kepala BGN Sebut Ada Kelalaian
Temuan BPOM-BPJPH, Produk Makanan Berlabel Halal Ternyata Mengandung Babi
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Jokowi Tunjukkan Ijazah ke Wartawan, Tapi Dilarang Ngambil Gambar, Kamera dan Handphone Dikumpulkan
Titiek Puspa Wafat dalam Usia 87 Tahun, Sempat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H
Bawaslu Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi, Rahmat Bagja: Kita akan Gandeng Lagi Masyarakat untuk Tegakkan Kedaulatan Rakyat
Ngeri! Guru Besar UGM Diduga Berbuat Kekerasan Seksual Terhadap Mahasiswi Sejak 2023
Panglima TNI Dampingi Menlu RI Lepas Bantuan Kemanusian Untuk Myanmar

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 12:09 WIB

Puluhan Murid Keracunan Usai Menyantap MBG, Kepala BGN Sebut Ada Kelalaian

Rabu, 23 April 2025 - 11:00 WIB

Temuan BPOM-BPJPH, Produk Makanan Berlabel Halal Ternyata Mengandung Babi

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Kamis, 17 April 2025 - 07:47 WIB

Jokowi Tunjukkan Ijazah ke Wartawan, Tapi Dilarang Ngambil Gambar, Kamera dan Handphone Dikumpulkan

Kamis, 10 April 2025 - 19:29 WIB

Titiek Puspa Wafat dalam Usia 87 Tahun, Sempat Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Berita Terbaru

KESEHATAN

Cegah TBC, Dinkes Cimahi Gencarkan Active Case Finding (ACF)

Kamis, 24 Apr 2025 - 13:36 WIB