PSSI: Pemain Timnas Negatif COVID-19 Setelah Dua Kali Tes Usap

- Editor

Kamis, 30 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto ilustrasi: Pesepak bola Timnas Indonesia berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (17/2/2020). Pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong memusatkan materi latihan untuk kekuatan fisik para pemain Timnas. (net)

Foto ilustrasi: Pesepak bola Timnas Indonesia berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (17/2/2020). Pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong memusatkan materi latihan untuk kekuatan fisik para pemain Timnas. (net)

JAKARTA.bipol.co – Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa semua pemain tim nasional senior dan U-19 yang kini berada di Jakarta untuk menjalani pemusatan latihan (TC) negatif COVID-19 setelah dua kali menjalani tes usap (swab test).

“Alhamdulillah mereka negatif di swab pertama dan kedua,” ujar Iriawan di Jakarta, Rabu (29/7).

Meski demikian, PSSI tetap akan melakukan uji usap ketiga pada Kamis (30/1) sebagai bentuk antisipasi COVID-19.

Setelah hasilnya keluar, barulah timnas senior dan U-19 Indonesia melakoni latihan di lapangan pada Sabtu (1/8).

“Saya meminta dokter agar hasilnya keluar tanggal 31 malam, sehingga keesokan harinya mereka bisa segera lakukan latihan,” kata Iriawan.

Tim nasional dan U-19 Indonesia mengikuti pemusatan latihan (TC) yang rangkaian kegiatannya berlangsung pada 23 Juli-8 Agustus 2020 di Jakarta. Semua kegiatan TC diselenggarakan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Ada 29 pemain timnas senior dan 46 pemain timnas U-19 yang dipanggil manajer pelatih timnas Shin Tae-yong untuk TC tersebut.

Bagi timnas Indonesia, TC itu sebagai persiapan menghadapi tiga pertandingan terakhir Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia yaitu menantang tuan rumah Thailand pada 8 Oktober 2020, kemudian menjamu Uni Emirat Arab pada 13 Oktober 2020 dan bertandang ke Vietnam untuk melawan si empunya kandang pada 12 November 2020.

Sementara timnas U-19 Indonesia akan berkompetisi di Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung di Uzbekistan pada 14-31 Oktober 2020.    (net)

Editor     Deden .GP

Berita Terkait

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu
Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman
Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf
Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK
Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:09 WIB

Halalbihalal Bersama Tokoh Masyarakat, Perkuat Kerjasama Membangun Indramayu

Jumat, 11 April 2025 - 06:25 WIB

Perjalanan Spiritual Deni Saputra: Refleksi dari Tanah Suci hingga Dunia Perfilman

Sabtu, 5 April 2025 - 16:35 WIB

Karena Alasan Ini Ruben Onsu Akhirnya Memutuskan Menjadi Mualaf

Rabu, 2 April 2025 - 12:18 WIB

Pengakuan Ayu Aulia: Dia Sudah Hamil 4 Bulan Sebelum Ketemu RK

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Berita Terbaru

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB

KESEHATAN

Cegah TBC, Dinkes Cimahi Gencarkan Active Case Finding (ACF)

Kamis, 24 Apr 2025 - 13:36 WIB