Inggris Tampil Gemilang, Prancis Redam Polandia 3-1, Berikut Hasil dan Top Skor Piala Dunia

- Editor

Senin, 5 Desember 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Selebrasi, Timnas Inggris tampil superior melawan Senegal di babak 16 besar Piala Dunia 2022. (REUTERS/KAI PFAFFENBACH)

Selebrasi, Timnas Inggris tampil superior melawan Senegal di babak 16 besar Piala Dunia 2022. (REUTERS/KAI PFAFFENBACH)

JAKARTA, BIPOL.CO — Babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar telah meloloskan Inggris dan Prancis, ke babak perempat final. Dua tim terbaru yang memastikan lolos ke babak perempat final setelah mengalahkan lawannya.

Timnas Inggris tampil gemilang saat melawan Senegal. Sedangkan Kylian Mbappe jadi top skor Piala Dunia 2022 usai babak 16 besar pada Minggu (4/12) dan Senin (5/12) dini hari WIB.

Mengutip dari CNN Indonesia, bertanding di Stadion Al Thumama, Prancis membekuk Polandia 3-1. Gol-gol kemenangan Les Bleus dicetak Olivier Giroud pada menit ke-44.

Sedangkan dua gol lain Prancis dilesakkan bintang Paris Saint-Germain Les Bleus pada menit ke-74 dan 90+1.

Pada pertandingan lain Inggris menang telak 3-0 atas Senegal di Stadion Al Bayt. Jordan Henderson (38′), Harry Kane (45+3′) dan Bukayo Saka (57′) saling berbagi gol dalam pertandingan tersebut.

Kemenangan di babak 16 besar itu membuat Inggris menghadapi Prancis di babak perempat final Piala Dunia 2022, Minggu (11/12) dini hari WIB.

Tambahan dua gol pada laga melawan Polandia menempatkan Mbappe di posisi puncak daftar top skor Piala Dunia 2022 dengan torehan lima gol.

Duel antarpemain di laga Prancis vs Polandia, Piala Dunia 2022 (c) AP Photo/Ebrahim Noroozi

Olivier Giroud yang mencetak satu gol berada di bawah Mbappe dengan koleksi tiga gol. Bukayo Saka yang juga mencetak satu gol ke gawang Senegal selevel dengan Giroud dengan catatan tiga gol.

Hasil Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Minggu (4/12) dan Senin (5/12) dini hari WIB:
Prancis vs Polandia 3-1

Inggris vs Senegal 3-0

Top Skor Piala Dunia 2022:
5 gol: Kylian Mbappe

3 gol: Enner Valencia (Ekuador), Cody Gakpo (Belanda), Marcus Rashford (Inggris), Alvaro Morata (Spanyol), Lionel Messi (Argentina), Bukayo Saka (Inggris), Olivier Giroud (Prancis).

2 gol: Jude Bellingham (Inggris), Mehdi Taremi (Iran), Ferran Torres (Spanyol), Richarlison (Brasil), Andrej Kramaric (Kroasia), Cho Gue Sung (Korea Selatan), Mohammed Kudus (Ghana), Bruno Fernandes (Portugal), Salem Al Dawsari (Arab Saudi), Kai Havertz (Jerman), Niclas Fullkurg (Jerman), Ritsu Doan (Jepang), Giorgian De Arrascaeta (Uruguay), Breel Embolo (Swiss), Julian Alvarez (Argentina).(deddy)

Berita Terkait

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk
Timnas Indonesia vs Jepang, Adu Kekuatan Peringkat 15 Lawan Peringkat 130
Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Jepang, Kevin Dik Tak Sabar
Jelang Hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Garuda Dijatuhi Sanksi FIFA
Cetak Bibit Pesepak Bola, Kades Sukasirna Buka SSB Pandawa Lima
POSPAY RUN 2024, Bey Machmudin Ajak Warga Bandung Hidup Sehat
Kualifikasi Piala Dunia, 27 Pemain Disiapkan Shin Tae-yong Hadapi Jepang dan Arab Saudi
Satu Poin dari Semen Padang, Beckham: Kami Kehilangan Dua Poin di Kandang Sendiri

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 06:52 WIB

Dijebol Jepang 4-0, Shin Tae-yong Belum Lempar Handuk

Kamis, 14 November 2024 - 19:44 WIB

Timnas Indonesia vs Jepang, Adu Kekuatan Peringkat 15 Lawan Peringkat 130

Kamis, 14 November 2024 - 11:17 WIB

Timnas Indonesia Siap Tempur Lawan Jepang, Kevin Dik Tak Sabar

Minggu, 10 November 2024 - 15:00 WIB

Jelang Hadapi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Garuda Dijatuhi Sanksi FIFA

Selasa, 5 November 2024 - 17:41 WIB

Cetak Bibit Pesepak Bola, Kades Sukasirna Buka SSB Pandawa Lima

Berita Terbaru