Anies-Muhaimin dan Tim Pemenangan AMIN Berkumpul di Rumah JK

- Editor

Sabtu, 23 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anies Baswedan saat bertemu Jusuf Kalla (JK) di kediamannya beberapa hari lalu.(Tangkapan layar/Istimewa)

Anies Baswedan saat bertemu Jusuf Kalla (JK) di kediamannya beberapa hari lalu.(Tangkapan layar/Istimewa)

BIPOL.CO, JAKARTA – Usai debat Cawapres, sejumlah petinggi Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) berkumpul di rumah Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Jumat (22/12/2023) malam.

Mengutip dari Kompas.com, pukul 22.30, jajaran elite partai hingga elite Timnas Amin mulai berdatangan ke rumah JK.

Mereka yang hadir di antaranya Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim, Sekjen Timnas Amin Novita Dewi, dan Sekjen PKS Aboe Alhabsyi.

Ada juga Kapten Timnas Amin Syaugi Alaydrus yang turut hadir di rumah JK. Mereka hadir setelah debat calon wakil presiden (cawapres) yang digelar di JCC, Senayan, Jakarta Pusat.

Sementara itu, Anies-Cak Imin tiba di rumah JK menggunakan satu rangkaian mobil. Keduanya tiba menggunakan mobil pribadi Cak Imin dari lokasi debat.

Ditemui wartawan, Sekjen PKS Aboe Alhabsyi mengaku pertemuan di rumah JK merupakan silaturahmi biasa. Namun, kata dia, pertemuan ini memang dilakukan secara mendadak.

“Silaturahmi biasa. (Pertemuannya) baru, mendadak,” kata Aboe sebelum masuk ke rumah JK.

Adapun pertemuan Anies-Cak Imin dan tim pemenangan di rumah JK ini dilakukan secara tertutup.

Ini merupakan pertemuan perdana setelah JK menyatakan dukungan kepada pasangan Anies-Muhaimin pada Selasa (19/12/2023) lalu.(*)

Berita Terkait

Rombongan Kafilah MTQH Subang Tiba di Soreang Disambut DPUTR Kabupaten Bandung
bank bjb Perkuat Koneksi dengan Generasi Muda Lewat Dukungan pada Konser Hindia
BRI RO Bandung Gelar Penyembelihan Hewan Qurban, Wujud Kepedulian Insan BRILian
DKM Al-Haq Margahayu Bagikan 1.400 Bungkus Daging Kurban 
Voli 2: Kolaborasi Seru Musik, Komedi, dan Literasi Finansial Bersama bank bjb
Wujud Kepedulian untuk Generasi Sehat dan Istimewa, bank bjb Gelar Khitanan Massal
Umat Muslim Harus Waspada, Ini Ciri-ciri Minyak Babi
PWI Kabupaten Bandung Gelar Seminar, Kawaludin: Peran Media Sangat Krusial

Berita Terkait

Minggu, 15 Juni 2025 - 07:43 WIB

Rombongan Kafilah MTQH Subang Tiba di Soreang Disambut DPUTR Kabupaten Bandung

Rabu, 11 Juni 2025 - 10:12 WIB

bank bjb Perkuat Koneksi dengan Generasi Muda Lewat Dukungan pada Konser Hindia

Jumat, 6 Juni 2025 - 20:31 WIB

BRI RO Bandung Gelar Penyembelihan Hewan Qurban, Wujud Kepedulian Insan BRILian

Jumat, 6 Juni 2025 - 15:04 WIB

DKM Al-Haq Margahayu Bagikan 1.400 Bungkus Daging Kurban 

Rabu, 4 Juni 2025 - 11:30 WIB

Voli 2: Kolaborasi Seru Musik, Komedi, dan Literasi Finansial Bersama bank bjb

Berita Terbaru