Hindari Permainan Harga Sembako, Tedy Rusmawan Minta Pemangku Kepentingan Lakukan Pengawasan Rutin

- Editor

Sabtu, 16 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPRD Kota Bandung, H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M., bersama Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, S.T, M.T., melakukan kunjungan kerja ke Gudang Bulog, di Cisaranten Kidul, Kota Bandung, Jumat (14/7/2023). (Foto: Humas DPRD Kota Bandung)

Ketua DPRD Kota Bandung, H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M., bersama Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, S.T, M.T., melakukan kunjungan kerja ke Gudang Bulog, di Cisaranten Kidul, Kota Bandung, Jumat (14/7/2023). (Foto: Humas DPRD Kota Bandung)

BIPOL.CO, BANDUNG – Ketua DPRD Kota Bandung, H. Tedy Rusmawan, A.T., M.M., meminta kerja sama dari seluruh pemangku kepentingan dalam melakukan pengawasan terhadap komoditas beras. Mengingat dalam beberapa waktu terakhir kelangkaan beras terjadi di Kota Bandung, akibatnya harga beras mengalami kenaikan.

“Kerja sama dari berbagai pihak, tidak hanya Bulog, tapi juga Dinas Ketahanan Pangan, Bapanas (Badan Pangan Nasional), termasuk Satgas Pangan. Untuk turun secara rutin, paling tidak seminggu dua kali ke pasar-pasar tradisional, memantau dan me-monitoring,” ujar Tedy usai melakukan monitoring ketersediaan stok beras di Gudang Bulog Cabang Bandung, Jalan Gedebage Selatan, Kota Bandung, Senin (19/2/2024).

Terkait beras di luar itu, Tedy berharap, betul-betul perlu ada monitoring lintas sektor baik itu Dinas Ketahanan Pangan, Disdagin maupun Bulog. Bersama-sama turun ke lapangan agar stok dan ketersedian beras bisa terkendali.

Dengan upaya tersebut, maka tidak ada oknum yang mempermainkan harga maupun stok sembako. Terutama ketika masyarakat membutuhkan bahan pokok, yang biasanya meningkat jumlahnya menjelang bulan Ramadan.

“Sehingga tidak ada pemain yang mempermainkan harga, di saat masyarakat membutuhkannya, seperti menjelang Ramadan yang cukup meningkat. Apalagi di lapangan terjadi banjir yang menghambat panen termasuk El Nino juga. Tapi kita ikhtiar dalam mengendalikan harga di Kota Bandung,” tuturnya.

Tedy juga mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir terkait kelangkaan beras di Kota Bandung. Mengingat ketersediaan beras di Bulog Kota Bandung yang aman.

“Stok beras di Bulog Kota Bandung cukup melimpah, bahkan dapat laporan hari ini sudah dikeluarkan 140 ton beras medium SPHP, khusus untuk Kota Bandung,” ujarnya.

Berdasarkan laporan yang diterima pihaknya, sebanyak 140 ton beras tersebut yang disaluarkan ke berbagai sektor. Di antaranya 40 ton beras untuk operasi pasar dan pasar murah tingkat kecamatan, 30 ton beras untuk dikiirim ke ritel dan 70 ton beras disalurkan ke pasar tradisional di Kota Bandung.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Kepala Bulog Cabang Bandung, Taufik Septian berharap masyarakat tidak panic buying, terkait adanya isu kelangkaan beras.

Lebih jauh, ia memastikan stok beras maupun bahan pokok lainnya aman dan tercukupi, termasuk dalam menghadapi Bulan Ramadan yang akan datang.

“Masyarakat jangan panic buying, karena stok beras dan bahan pokok aman untuk se-Bandung Raya dan Sumedang,” katanya.(Adv.)

Berita Terkait

Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 
Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani
Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil
Harganya Sangat Fantastis! ‘Daun Surga’ Asal RI Ini Jadi Komoditas Menjajikan di Pasar Internasional
Apresiasi bagi Nasabah Perorangan, Bank bjb Luncurkan “bjb Super Lucky” 
Kado untuk Warga di 8 Kecamatan, Kang DS dan Wamen PU Groundbreaking Proyek SPAM Ciparay 
Dukung Energi Bersih, BRI Peduli Bangun Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro
Kejar Target, Bapenda Kabupaten Bandung Pasang Spanduk Peringatan di Tempat Usaha Nakal

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 12:05 WIB

Kang DS Sebut Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Akan Ditanggung APBD 

Senin, 7 April 2025 - 15:10 WIB

Panen Raya Serentak Bersama Presiden, Bupati Bandung Sampaikan Program Pro Petani

Senin, 17 Maret 2025 - 16:41 WIB

Bazar Ramadhan 1446 H dan Launching OPM 2025, Bupati Bandung Optimis Inflasi Stabil

Minggu, 9 Maret 2025 - 11:35 WIB

Harganya Sangat Fantastis! ‘Daun Surga’ Asal RI Ini Jadi Komoditas Menjajikan di Pasar Internasional

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:08 WIB

Apresiasi bagi Nasabah Perorangan, Bank bjb Luncurkan “bjb Super Lucky” 

Berita Terbaru

Hotma Sitompul dikabarkan telah tutup usia atau meninggal dunia Rabu siang. (Istimewa)

NEWS

Pengacara Kondang Hotma Sitompoel Tutup Usia

Rabu, 16 Apr 2025 - 15:02 WIB