Jika Ada Pungli di Objek Wisata Laporkan

- Editor

Senin, 13 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menara Eiffel di Sumedang. Foto: Dok. sumedangkab

Menara Eiffel di Sumedang. Foto: Dok. sumedangkab

BIPOL.CO, Sumedang – Kepalan Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Sumedang (Disparbudpora) Nandang Suparman mengimbau kepada masyarakat pengunjung objek wisata untuk segera melapor apabila melihat adanya dugaan praktek pungutan liar (pungli).

“Pemkab Sumedang akan mengambil langkah tegas jika terbukti ada pungli, bahkan di objek wisata sekalipun,” kata Nandang, dikutip dari laman sumedangkab.go.id, Senin (13/5/2024).

Kadis Nandang menegaskan, pihaknya tidak menutup mata kemungkinan adanya praktek pungli, apalagi di momen libur panjang seperti sekarang. Sebab menurutnya sejumlah objek wisata di Sumedang masih menjadi daya tarik baik wisatawan lokal maupun luar daerah.

“Kami mengimbau dan berharap saya yakin para wisatawan lokal ataupun luar Sumedang sudah cerdas lah menyikapi soal kondisi saat ini mana yang bersifat legal mana bersifat ilegal, mana sifatnya sumbangan dan lain sebagainya,” ujar Nandang.

Ia menyampaikan bahwa jika wisatawan merasa dirugikan dan tidak nyaman, maka dapat menginformasikan hal tersebut kepada pihak terkait. Lebih dari itu jika wisatawan melihat ada indikasi pungli juga diharapkan segera melapor.

“Yang jelas nanti kondisi di lapangan yang berada di destinasi wisata yang dikunjungi ada hal-hal yang dianggap mengganggu ataupun merugikan para pengunjung dimohon untuk bisa menginformasikan kepada kami, ya mudah-mudahan ini tidak terjadi di musim libur pada kali ini,” katanya. **

Berita Terkait

Menteri Pariwisata Apresiasi Persiapan Kota Bandung Sambut Musim Libur Lebaran
Jabar Peroleh Penghargaan Pencapaian Skor MCP 2024 Tertinggi dari KPK
Banjir di Kecamatan Cimanggung Berangsur Surut
Pemkab Sumedang Fokus untuk 5 Program
Pasca Libur Nataru Pengunjung Victory Water Park Sadu Turun Drastis, Pengelola Bangun Wahana Baru Tingkatkan Daya Tarik
Bupati Bandung Bersama Forkopimda Sidak Tempat Usaha Diduga Tak Berizin
Libur Nataru, Arus Kendaraan Menuju Lokasi Wisata di Jabar Meningkat
Festival Cireundeu Diharapkan Masuk Agenda Pekan Budaya Daerah Jawa Barat
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:44 WIB

Menteri Pariwisata Apresiasi Persiapan Kota Bandung Sambut Musim Libur Lebaran

Jumat, 7 Maret 2025 - 12:58 WIB

Jabar Peroleh Penghargaan Pencapaian Skor MCP 2024 Tertinggi dari KPK

Selasa, 25 Februari 2025 - 11:43 WIB

Banjir di Kecamatan Cimanggung Berangsur Surut

Rabu, 12 Februari 2025 - 19:09 WIB

Pemkab Sumedang Fokus untuk 5 Program

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:33 WIB

Pasca Libur Nataru Pengunjung Victory Water Park Sadu Turun Drastis, Pengelola Bangun Wahana Baru Tingkatkan Daya Tarik

Berita Terbaru