45 Anggota DPRD Kota Cimahi Resmi Dilantik, Wahyu Widyatmoko dan Ali Hasan Jadi Pimpinan Sementara

- Editor

Selasa, 27 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

45 anggota DPRD kota Cimahi 2024-2029 dilantik dan diambil sumpahnya oleh pengadilan negeri Bale Bandung, di Gedung Paripurna DPRD Kota Cimahi, Senin (27/8/2024) Foto: istimewa.

45 anggota DPRD kota Cimahi 2024-2029 dilantik dan diambil sumpahnya oleh pengadilan negeri Bale Bandung, di Gedung Paripurna DPRD Kota Cimahi, Senin (27/8/2024) Foto: istimewa.

BIPOL.CO, KOTA CIMAHI – Sebanyak 45 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cimahi terpilih hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya sebagai Anggota DPRD masa jabatan 2024-2029.

Pelantikan dilakukan melalui Rapat Paripurna DPRD Kota Cimahi tentang pemberhentian pimpinan dan anggota DPRD Kaota Cimahi masa jabatan 2019-2024 serta  pengambilan sumpah/janji Anggota DPRD Kota Cimahi masa jabatan 2024-2029 di Gedung Paripurna DPRD Kota Cimahi Jalan Dra. Djulaeha Karmita Kota Cimahi, Senin 26 Agustus 2024.

Pada Sidang Paripurna Istimewa itu dilakukan serah terima jabatan pimpinan DPRD Kota Cimahi dari Achmad Zulkarnaen kepada pimpinan DPRD sementara Wahyu Widyatmoko dari PKS dan Ali Hasan dari Golkar.

Wahyu Widyatmoko mengatakan bahwa pimpinan sementara mempunyai tanggung jawab untuk memimpin rapat, memfasilitasi pembentukan fraksi-fraksi, menyusun tata tertib DPRD, dan memproses pimpinan DPRD definitif.

“Sesuai dengan peraturan pemerintah nomor 12 tahun 2018 tentang pedoman penyusunan tata tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, Kabupaten dan Kota, bahwa sebelum pimpinan DPRD terbentuk secara definitif, maka DPRD dipimpin Ketua dan Wakil Ketua sementara,” terang Wahyu.

Wahyu menambahkan, “Kami mengajak anggota DPRD masa jabatan 2024-2029, bersama-sama bersemangat menyusun program untuk pembangunan Kota Cimahi. Setelah diadakan pelantikan DPRD Kota Cimahi, saya sebagai bersama Pak Ali Hasan segera menyusun agenda sesuai kewenangan pimpinan sementara seperti tata tertib hingga menentukan pimpinan definitif. Lalu, pimpinan definitif nantinya akan memimpin pembentukan alat kelengkapan dewan,” katanya.

Berita Terkait

Lapas Garut Terima Supervisi dan Uji petik Petunjuk Teknis Tata cara dan Syarat Usulan Remisi
Hari Rabies Sedunia, Dispangtan Kota Cimahi Gelar Vaksinasi Gratis Hewan Peliharaan
Monev TPPS Provinsi Jawa Barat, Upaya Bersama Tekan Angka Stunting
Bey Machmudin Tinjau Uji Coba Makan Siang Bergizi Hari ke-20 di Sumedang Gunakan bahan baku lokal
50 Anak Dapat Bantuan Cegah Stunting
Bey Machmudin Saksikan Pengumuman Pimpinan Baru DPRD
Pj. Bupati Bekasi Sambut Baik Tim Verifikasi PKK Jawa Barat ke Bojongmangu dan Cibitung
Kabar Duka, Artis dan Politikus Marissa Haque Meninggal Dunia
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 17:49 WIB

Lapas Garut Terima Supervisi dan Uji petik Petunjuk Teknis Tata cara dan Syarat Usulan Remisi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 14:09 WIB

Hari Rabies Sedunia, Dispangtan Kota Cimahi Gelar Vaksinasi Gratis Hewan Peliharaan

Rabu, 2 Oktober 2024 - 20:03 WIB

Bey Machmudin Tinjau Uji Coba Makan Siang Bergizi Hari ke-20 di Sumedang Gunakan bahan baku lokal

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:17 WIB

50 Anak Dapat Bantuan Cegah Stunting

Rabu, 2 Oktober 2024 - 14:14 WIB

Bey Machmudin Saksikan Pengumuman Pimpinan Baru DPRD

Berita Terbaru

Olahraga

Jabar Bertekad Sandingkan Gelar PON dan Peparnas

Kamis, 3 Okt 2024 - 16:27 WIB

Beberapa Bobotoh sempat menemui pemain, pelatih dan ofisial PERSIB di hotel tempat menginap tim, Rabu, 2 Oktober 2024. (PERSIB.co.id/M. Jatnika Sadili)

Olahraga

Demi Dukung Persib Bobotoh Pergi ke Cina

Kamis, 3 Okt 2024 - 15:40 WIB