Kota Bandung Raih Indeks Digital Masyarakat Terbaik Tahun 2024

- Editor

Rabu, 11 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Bandung meraih penghargaan Skor Indeks Masyarakat Digital Indonesia (IMDI) Kategori Sangat Tinggi 2024 dari Kemenkominfo RI. Foto: Humas Kota Bandung.

Kota Bandung meraih penghargaan Skor Indeks Masyarakat Digital Indonesia (IMDI) Kategori Sangat Tinggi 2024 dari Kemenkominfo RI. Foto: Humas Kota Bandung.

BIPOL.CO, KOTA BANDUNGKota Bandung meraih penghargaan Skor Indeks Masyarakat Digital Indonesia (IMDI) Kategori Sangat Tinggi 2024 dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo RI).

Penghargaan diberikan Menteri Kominfo RI, dan diterima Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung Yayan A. Brilyana yang mewakili Penjabat Wali Kota Bandung di The Westin, Jakarta, Selasa 10 September 2024.

Ada pun Skor IMDI Kota Bandung pada 2024 sebesar 52,99. Angka ini disusul angka-angka yang menjadi pilar IMDI, yaitu:

Pilar 1: Infrastruktur dan Ekosistem 63,35
Pilar 2: Ketrampilan Digital 63,29
Pilar 3: Pemberdayaan 23,13
Pilar 4: Pekerjaan 36,40

Kepala Diskominfo Kota Bandung, Yayan A. Brilyana menyebut, penghargaan ini merupakan buah kolaborasi pentahelix Pemkot Bandung dengan berbagai lapisan. Mulai dari sektor swasta/bisnis, media, pendidikan, serta masyarakat.

“Teknologi adalah hal tidak bisa dipisahkan dari Kota Bandung. Di kota ini, banyak penduduk muda dan banyak sarana pendidikan. Dua aspek ini sangat bergantung pada teknologi, informasi, dan komunikasi,” ucap Yayan.

Yayan menyebut, setiap sektor punya peran penting guna mendongkrak Indeks Masyarakat Digital. Ia juga memastikan, saat ini tidak ada blank spot di Kota Bandung, sehingga seluruh wargi Bandung dipastikan bisa mengakses informasi dengan mudah.

“Apa yang kita dapatkan merupakan buah kolaborasi. Pemerintah sebagai regulator pengelolaan teknologi informasi dan komunikasi. Kemudian unsur bisnis yang membantu penyediaan infrastruktur teknologi, lalu unsur media massa, dan masyarakat pengguna digital,” ujar Yayan.

“Tidak lupa juga dunia pendidikan yang memberi sumbangsih saran dan masukkan dalam pengembangan Indeks Masyarakat Digital ini,” katanya menambahkan.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Badan Pengembangan SDM Kominfo, Hary Budiarto mengungkapkan, IMDI Nasional tahun ini mencatat skor 43,34. Angka ini meningkat 0,16 poin dari tahun 2023.

Hary menyebut angka ini bertujuan agar provinsi, kota dan kabupaten dapat mengukur perkembangan masyarakat Indonesia dalam memahami digital.

“IMDI kami persembahkan agar Bapak/Ibu memiliki indikator dalam mengembangkan indeks digital di wilayahnya (Provinsi atau Kota/Kabupaten),” ujar Hary.

Selain Kota Bandung, penghargaan serupa juga diberikan kepada beberapa daerah lain, termasuk Buleleng, Kota Padang, Kota Malang, Jakarta Pusat, dan Kota Denpasar, yang juga menunjukkan kemajuan signifikan dalam penerapan digitalisasi.**

Berita Terkait

HUT ke -106 Damkar, Sekda Herman: Damkar Petarung untuk Jawa Barat Istimewa
PT KAI Dukung Rencana Gubenur Dedi Mulyadi Reaktivasi Jalur Kereta
Herman Suryatman Ajak Sekda Kabupaten/Kota Selaraskan Gerak Birokrasi
Gelar Karya Warisan Budaya Meriahkan Hari Jadi ke-447 Kabupaten Sumedang
Kota Cimahi Miliki Puluhan Objek Diduga Cagar Budaya
Jabar Tawarkan Kerja Sama dengan Provinsi Sichuan di Sejumlah Sektor
Sekda Herman Suryatman: Hidupkan Kembali Bandung Spirit dalam Semangat Solidaritas dan Kemandirian
Peringati 70 Tahun KAA, Bandung Diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa Asia dan Afrika
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 19:57 WIB

HUT ke -106 Damkar, Sekda Herman: Damkar Petarung untuk Jawa Barat Istimewa

Jumat, 25 April 2025 - 19:51 WIB

PT KAI Dukung Rencana Gubenur Dedi Mulyadi Reaktivasi Jalur Kereta

Jumat, 25 April 2025 - 18:29 WIB

Herman Suryatman Ajak Sekda Kabupaten/Kota Selaraskan Gerak Birokrasi

Jumat, 25 April 2025 - 18:20 WIB

Gelar Karya Warisan Budaya Meriahkan Hari Jadi ke-447 Kabupaten Sumedang

Jumat, 25 April 2025 - 17:42 WIB

Kota Cimahi Miliki Puluhan Objek Diduga Cagar Budaya

Berita Terbaru