Jarang Baca Survei, JK Sebut Elektabilitas Jokowi-Ma’ruf Amin Naik

- Editor

Selasa, 12 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.(net)

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.(net)

JAKARTA,bipol.co – Ketua Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf, Jusuf Kalla, mengatakan dirinya jarang membaca hasil survei terkait elektabilitas pasangan capres-cawapres menjelang pilpres karena terlalu banyak hasil dari jenis penelitian tersebut.

“Saya jarang membaca hasil-hasil survei, karena terlalu banyak surveinya. Tapi yang jelas, dari hari ke hari, angka elektabilitas Pak Jokowi dan Pak Ma’ruf Amin itu naik,” kata Wakil Presiden di Jakarta, Selasa (12/3/2019).

JK menekankan yang terpenting dalam kampanye, bagi peserta pilpres, adalah kerja keras dari pasangan tersebut untuk membangun Indonesia; sehingga dapat menaikkan keterpilihan di kalangan pemilih.

“Saya jarang baca survei, yang penting kerja keras. Jangan karena survei baik, lalu orang berhenti kerja kalau survei jelek, lalu menangis. Jangan. Pokoknya anggap saja semua itu 50-50 supaya ada kerja keras,” jelasnya.

Terkait beragamnya survei yang dilakukan oleh masing-masing pasangan calon peserta pilpres, JK menilai hal itu wajar dilakukan oleh tim sukses karena ada upaya untuk mengkampanyekan capres-cawapres.

“Ya itu masing-masinglah. Namanya juga (survei) internal, mau 100 persen kek, kenapa tidak sekalian saja?” tambahnya.

Sebelumnya, menantu Jokowi, Bobby Nasution, mengatakan klarifikasi terhadap hoaks dapat meningkatkan elektabilitas capres petahana tersebut, khususnya di wilayah Sumatera Utara.

Bobby menilai menurunnya keterpilihan pasangan Jokowi-Ma’ruf disebabkan oleh banyaknya berita bohong yang tersebar luas. Namun, hal itu bisa diatasi setelah Jokowi mengklarifikasi berbagai hoaks menyangkut dirinya.

“Isu tidak benar kita netralisir, kita katakan itu tidak benar semua. Nah ketika mereka tahu bahwa itu tidak benar maka kemudian mereka bergeser, dan ketika saya datang ke sini, mereka semakin yakin merapat ke 01,” kata Bobby saat mendampingi Ma’ruf bersilaturahmi ke rumah dinas Bupati Mandailing Natal, Dahlan Hasan Nasution, di Mandailing Natal, Sumatera Utara, Senin (11/3).

Hoaks di kalangan masyarakat pengguna internet semakin menjamur, apalagi di tengah masa kampanye menjelang pemungutan suara pilpres pada 17 April mendatang. Salah satu solusi untuk menangkal berita bohong tersebut adalah melalui klarifikasi dari yang bersangkutan.[ant]

Berita Terkait

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang
Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”
H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi
AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:52 WIB

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang

Selasa, 22 April 2025 - 13:21 WIB

Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:37 WIB

Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:23 WIB

H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi

Berita Terbaru

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB