4.000 Personel Gabungan TNI-Polri Apel Pengamanan Pemilu di Bogor

- Editor

Kamis, 11 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

foto hms

foto hms

BOGOR.bipol.co – Menjelang pelaksanaan pencoblosan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2019, sebanyak 4.000 personel gabungan TNI – Polri dan komponen bangsa menggelar Apel Gabungan Gelar Pasukan Pengamanan dalam rangka kesiapan menghadapi Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden yang dilaksanakan di Bogor Nirwana Residence (BNR), Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Rabu (10/4/2019) pagi.

Apel yang diawali pembacaan doa dimulai pukul 09.00 WIB dan dihadiri Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian yang saat tiba disambut yel-yel yang dinyanyikan para prajurit TNI dan Kepolisian.

Bertindak selaku inspektur apel, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto dan Panglima Daerah Militer (Pangdam) III/Siliwangi, Mayjen TNI Tri Soewandono.

Di hadapan para peserta apel, Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Tri Soewandono menegaskan, kegiatan ini dalam rangka menunjukan kepada semua pihak akan kekuatan yang dimiliki TNI dan Polri dalam mengamankan proses Pemilu Serentak 2019, khususnya di Jawa Barat, sehingga masyarakat menjadi yakin dan merasa aman.

“Melalui apel ini kita berharap masyarakat menjadi yakin bahwa kita siap mengamankan proses pemilu, mulai dari dari awal hingga akhir. Mari kita amankan, saya tegaskan tidak ada ruang bagi pengganggu keamanan di Jawa Barat maupun di Indonesia. Kepada seluruh masyarakat Jawa Barat mari kita bantu TNI dan Polri dalam menjaga keamanan,” kata Mayjen TNI Tri Soewandono usai mengecek kesiapan personel dan sarana prasarana yang akan digunakan.

Satu pekan waktu yang tersisa, Pangdam III/Siliwangi meminta semua jajaran TNI dan Polri untuk selalu siaga. Demikian juga kepada seluruh elemen masyarakat Jawa Barat, dirinya menghimbau untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas.

Sementara itu, Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto menuturkan, makna gelar pasukan selain mengecek pasukan juga untuk mengecek sarana prasarana yang akan digunakan. Untuk sinergitas kemitraan antara TNI dan Polri hingga saat ini TNI dan Polri sudah melaksanakan patroli hingga proses penghitungan selesai.

“Semua harus siaga, ambil tindakan terukur dan tegas bila ada pihak yang ingin mengganggu proses pemilu maupun yang ingin mengganggu Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” tegas Irjen Pol Agung Budi Maryoto.

Nampak hadir dalam apel tersebut, Plh. Wali Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat yang didampingi beberapa kepala perangkat daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, para Camat dan Lurah se-Kota Bogor serta pimpinan Unsur Muspida Kota Bogor. (rls)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang
Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”
H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi
AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:52 WIB

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang

Selasa, 22 April 2025 - 13:21 WIB

Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:37 WIB

Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:23 WIB

H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi

Berita Terbaru

Bioskop Rio Bioskop Rio adalah satu-satunya bangunan bioskop di Cimahi sejak zaman Belanda yang gedungnya masih bertahan. Foto: ist

NEWS

Kota Cimahi Miliki Puluhan Objek Diduga Cagar Budaya

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:42 WIB

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB