Pegawai Terkejut, Ratusan Siswa Beberes GBLA

- Editor

Jumat, 19 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Humas

Foto Humas

BANDUNG.bipol.co – Pemerintah Kota Bandung mengawali kegiatan beberes Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Gedebage, Jumat (19/7/2019). Pada kegitan bersih-bersih kawasan Stadion GBLA kali ini, hanya melibatkan para pegawai Pemkot Bandung.

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) mengomandoi sejumlah tim dari berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Diantaranya dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU), Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3), Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB), PD. Kebersihan dan aparat kewilayahan di Kecamatan Gedebage.

“Kita butuhkan pendukung. Pertama Dinas PU, mereka punya tenaga profesional dan alatnya juga mereka ada. DPKP3 juga mereka tenaga profesional jadi efektif. Kemudian PD Kebersihan karena butuh pengangkutan sampah. Terakhir dengan Diskar PB yang menyiram agar bersih tidak debu,” kata Eddy Marwoto, Kepala Dispora Kota Bandung di Stadion GBLA, Jumat (19/7/2019).

Kegiatan memangkas rumput liar di area parkiran berlangsung sejak pukul 07.00 WIB. Ditengah aktivitas beres-beres, para pegawai dikejutkan dengan kehadiran rombongan yang secara bergelombang datang ke Stadion GBLA untuk ikut beres-beres. Padahal, aksi membersihkan Stadion GBLA bersama masyarakat umum rencananya bau akan digelar pada Sabtu (20/7/2019).

“Ini ada siswa SMA 27, luar biasa mereka berpartisipasi secara spontan, mungkin karena ada di lingkungan sekitar stadion juga. Ada dari komunitas Gowes, ada 150 orang tadi habis bersepeda keliling Bandung, terus pada datang ke sini ikut membantu,” ujarnya.

Eddy menambahkan, beberapa organisasi, komunitas pemuda, dan sejumlah elemen masyarakat juga ikut bergabung. “Hari ini aja total ada mencapai 500 orang yang ikut. Padahal awalnya hanya melibatkan pegawai saja dulu,” imbuhnya.

Lebih lanjut Eddy berharap aksi kepedulian masyarakat hari ini bisa menjadi inspirasi, sehingga kegiatan beres-beres Stadion GBLA pada Sabtu (20/7/2019) bisa diikuti lebih banyak orang. Atau bahkan selebihnya bisa dilanjutkan dengan menjaga Stadion GBLA secara berkepanjangan.

“Mereka prinsipnya adalah mereka cinta bola, cinta Persib, cinta Bandung, cinta GBLA. Jadi silakan tunjukan wujud kepedulian kita berbuat karya nyata untuk stadion kebanggaan kita. Diawali hari ini mudah-mudahan masyarakat tidak hanya komentar tapi berbuat bersama, mari kita jaga dan berkarya bersama,” ajaknya.

Eddy mengungkapkan, selama ini Dispora memang kesulitan apabila harus menganggarkan biaya pemeliharaan di luar area dalam stadion. Mengingat proses penyerahan aset dari PT Adhi Karya belum tuntas sepenuhnya, sehingga konsentrasi pemeliharaan pada infrastruktur utama yang sudah diserahkan pada Pemkot saja, semisal menjaga kualitas lapangan.

“Karena anggaran kita di dalam sesuai aset yang sudah diserahkan sama kita, kalau yang belum diserahkan otomatis kita tidak bisa menganggarkan karena akan jadi temuan. Kita itu hanya bagian dalam dan bererapa tribun. Sekarang ini kan ada partisipasi masyarakat, ini kita beberes tidak pakai anggaran, ini dari kepedulian masyarakat juga,” katanya. (rls)

Editor  Deden .GP

Berita Terkait

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah
Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam
Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju
Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan
Peringati HUT Ke-53 KORPRI, Sekda Indramayu Pimpin Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan
Telan Rp10 Miliar, Gedung Setda Kabupaten Bandung yang Baru Diresmikan
BENCANA BANJIR Bey Machmudin Tinjau Solokanjeruk dan Dayeuhkolot Tanggul sungai jebol
Tag :

Berita Terkait

Senin, 2 Desember 2024 - 15:36 WIB

Cegah Inflasi, Pemkab Bandung Barat Selenggarakan Gerakan Pangan Murah

Sabtu, 30 November 2024 - 10:22 WIB

Kirmir Jebol TPU Cikutra, Pemkot Bandung Relokasi 19 Makam

Sabtu, 30 November 2024 - 07:49 WIB

Jabar Perkuat Kesiapsiagaan Hadapi Potensi Bencana Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Sabtu, 30 November 2024 - 06:49 WIB

Jeje – Asep Ismail Terpilih, Harapan Baru untuk Bandung Barat yang Lebih Maju

Jumat, 29 November 2024 - 20:24 WIB

Menengok Jalan di Kawasan Alun-alun Kota Cimahi Usai Dilakukan Penataan

Berita Terbaru

BAZNas Sumedang bekerjasama dengan BAZNas RI berhasil membangun kembali rumah milik Adun (73) tidak layak huni di Dusun Tarogong, RT 008 RW 003, Cijeungjing l, Kecamatan Jatigede. Foto: Humas Sumedang.

NEWS

BAZNas Perbaiki Rumah Adun yang tidak Layak Huni

Senin, 2 Des 2024 - 16:08 WIB