“Itu salah satu komitmen kami kepada para mitra,” ujar Cucu di Jakarta, Rabu (12/2).
Itulah yang membuat LIB menjalin komunikasi dengan banyak pemangku kepentingan untuk menyelaraskan jadwal Liga 1 2020. Salah satu yang diajak berdiskusi adalah Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
“Selama ini, kan belum diketahui agenda kamtibmas seperti itu,” kata dia.
Pemegang hak siar Liga 1 Indonesia 2020, Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menyambut baik komitmen tersebut. Emtek sudah menyiarkan Liga 1 Indonesia sejak tahun 2018.
Hal itu berimbas kepada para pemasang iklan yang berujung pada kompensasi-kompensasi tertentu. Bahkan, “audience share” Liga 1 2019 menurun menjadi 15,8 persen dari 17,8 persen di tahun sebelumnya.
“Pernyataan LIB soal komitmen jadwal Liga 1 sangat menyejukkan dan menggembirakan bagi industri. Kami sangat khawatir kalau jadwalnya berubah-ubah. Tahun 2019 memang ada kegiatan seperti pemilu dan sebagainya. Jadi kami berharap performa LIB tahun ini semakin meningkat,” tutur Hersiwi.
Liga 1 Indonesia 2020 berlangsung mulai 29 Februari sampai 31 Oktober 2020. (net)