Kang DS Jenguk dan Santuni Korban Kebakaran di Cihauk, Kertasari

- Editor

Minggu, 14 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Provinsi Jabar, H.M. Dadang Supriatna, saat mendatangi lokasi tiga rumah yang hangus terbakar di Desa Cihauk, Kertasari, Minggu (14/6/2020).* ist.

Anggota DPRD Provinsi Jabar, H.M. Dadang Supriatna, saat mendatangi lokasi tiga rumah yang hangus terbakar di Desa Cihauk, Kertasari, Minggu (14/6/2020).* ist.

KAB. BANDUNG, bipol.co — Tiga unit rumah di Desa Cihauk, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, hangus terbakar. Akibat musibah itu, dilaporkan seorang warga tewas terbakar.

Anggota DPRD Jawa Barat, H.M. Dadang Supriatna, yang datang menjenguk korban kebakaran, Minggu (14/6/2020), menyampaikan musibah kebakaran terjadi Minggu malam.

Tiga rumah yang terbakar, dihuni oleh sepuluh jiwa. Sembilan orang berhasil menyelamatkan diri, namun naas seorang dari mereka tidak tertolong. Korban berjenis kelamin wanita ini tewas akibat terbakar saat kejadian tersebut.

Dadang Supriatna atau yang biasa disapa Kang DS ini, setelah mendapat kabar, segera mendatangi keluarga korban kebakaran. Selain untuk berbela sungkawa kepada korban yang meninggal dunia, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Golkar ini  memberikan bantun kepada keluarga korban, yaitu berupa 1 kwintal beras dan uang tunai.

Ketua PDK Kosgoro 1957 Provinsi Jawa Barat ini, sekaligus mengajak kepada semua pihak untuk bersama-sama membantu membangun kembali tiga rumah berukuran 105 m² ini.

Dalam kesempatan itu,  Dadang Supriatna juga memberikan bantuan permulaan berupa 5.000 pcs bata merah.

Dadang berharap, timnya untuk memantau dan membantu agar rumah tersebut cepet berdiri kembali.

“Semoga bantuan ini bermanfaat serta para korban diberi ketabahan dan keshobaran dalam mengalami musibah ini, dan juga almarhumah yang meninggal dalam musibah ini, semoga menjadi mati sahid sehingga bisa masuk surga-Nya Allah Swt Aamiin,” ucap Dadang.*

Reporter: Deddy | Editor: Hariyawan

 

Berita Terkait

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang
Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”
H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi
AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:52 WIB

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang

Selasa, 22 April 2025 - 13:21 WIB

Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:37 WIB

Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:23 WIB

H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi

Berita Terbaru

KESEHATAN

Erwin: Pemkot Bandung Pastikan HIV/AIDS Ditangani Holistik

Jumat, 25 Apr 2025 - 09:57 WIB