Pemkab Bandung Barat Siap Bangun Miniatur Ka’bah di Pusat Perkantoran

- Editor

Kamis, 26 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, BANDUNG – Sebagai daerah religius, Pemerintah Kabupaten Bandung Barat berencana akan mendirikan miniatur Ka’bah dan rukun haji lainnya disekitar Komplek Pusat Perkantoran Pemerintah Kabupaten Bandung Barat.

Untuk pembangunannya, PJ. Bupati Bandung Barat, Arsan Latif mengatakan bahwa sumber anggarannya tidak akan mengandalkan APBD, tetapi dari sumbangan dan infaq orang-orang baik dan tentu saja dari seluruh ASN yang ada di Kabupaten Bandung Barat.

“Ada ribuan PAUD, TK dan SD di Kabupaten Bandung Barat yang setiap tahunnya selalu menggelar praktek manasik haji sebagai salah satu bagian pendidikan agama yang lokasinya tersebar,” katanya.

Dengan adanya miniatur Ka’bah ini Arsan berharap semua kegiatan manasik haji baik yang dilakukan secara rutin oleh para peserta didik maupun para calon jemaah haji dapat dilakukan secara terpusat dan tidak akan dipungut biaya.

Selain itu, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, karena disekitar lokasi juga akan didirikan pujasera yang diisi oleh pelaku UMKM Kabupaten Bandung Barat.

“Miniatur Ka’bah ini akan menjadi salah satu destinasi wisata religi yang dapat lebih memakmurkan Masjid Ash Shidiq yang ada dilingkungan Pemda,” ujarnya.(Bukhori)

Berita Terkait

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis
Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako
PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan
Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an
Jelang Lebaran Bupati Bandung Bakal Bagikan Sembako, Tahap Pertama 10 Ribu Paket
PLN Icon Plus Launching Studio Main Cama-cama di Jalan Braga Kota Bandung
Berikan Motivasi Peserta Pelatihan Bedas Entrepreneurship, Ali Syakieb Tanya Soal Sinetron Pesantren dan Rock n Roll
Sebagai Rasa Syukur Atas Lancarnya Pilkada Kabupaten Bandung, Kadis PUTR Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu

Berita Terkait

Senin, 31 Maret 2025 - 17:39 WIB

Momen Hari Raya Idulfitri 1446 H, Bupati Bandung Paparkan Capaian 13 Program Strategis

Minggu, 30 Maret 2025 - 14:12 WIB

Pulang dari Umrah Bupati Bandung Langsung Bagikan Ribuan Paket Sembako

Sabtu, 22 Maret 2025 - 11:49 WIB

PWI Kabupaten Bandung Gelar Buka Bersama dan Berbagi Takjil pada Warga dan Pengguna Kendaraan

Senin, 17 Maret 2025 - 12:37 WIB

Bupati Bandung: Di Era Modern Tidak Boleh Lagi Buta Huruf, Apalagi Buta Terhadap Al-Qur’an

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:43 WIB

Jelang Lebaran Bupati Bandung Bakal Bagikan Sembako, Tahap Pertama 10 Ribu Paket

Berita Terbaru

NEWS

Selasa, 1 Apr 2025 - 19:04 WIB