Persib vs Bali United di Jalak Harupat, Manajemen Persib Ingatkan Bobotoh Tidak Anarkis

- Editor

Sabtu, 18 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, BANDUNG – Manajemen Persib mengajak Bobotoh dan publik sepakbola Bandung untuk tidak melakukan tindakan-tindakan yang melanggar aturan dan regulasi yang sebelumnya telah ditetapkan. Apalagi anarkis pada pertandingan semifinal leg kedua kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 melawan Bali United di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5/2024), pukul 19.00 WIB.

Beberapa contoh tindakan yang melanggar regulasi tersebut adalah menyalakan flare di dalam stadion, pitch invasion, merusak fasilitas stadion dan mengganggu ketertiban umum.

Ajakan tersebut disampaikan Persib karena tindakan-tindakan tersebut tidak bertanggung jawab dan berpotensi menghadirkan sanksi, termasuk hukuman pertandingan tanpa penonton pada pertandingan final atau perebutan peringkat 3.

“Karena itu, mari kita jaga Bandung dan jaga Persib bareng-bareng, dengan tidak melakukan tindakan-tindakan yang dapat merugikan tim dan juga Bobotoh sendiri.

“Ingat, saat ini Persib sedang berjuang meraih tiket final yang salah satu pertandingannya akan dimainkan di Bandung,” tegas Vice President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat, dalam keterangannya yang dilansir dari laman klub.

Untuk menghindari tindakan-tindakan yang melanggar regulasi sehingga memancing perilaku anarkis, PERSIB meminta kepada Bobotoh yang tidak memiliki tiket resmi agar jangan memaksakan diri datang ke stadion, apalagi memaksa masuk ke dalam Stadion Si Jalak Harupat.

“Daripada memaksa datang ke SJH tanpa tiket, lebih baik menyaksikan pertandingan Persib vs Bali United di acara-acara nobar terdekat “Nobar Biru” seperti di CGV Paris van Java dan Summarecon Mall Bandung (Summaba), atau di rumah masing-masing. Intinya, yuk jaga Bandung tetap kondusif, agar kita terhindar dari sanksi pada pertandingan championship series ini”, tutup Andang.(Ads)

Berita Terkait

Kecewa, Pergantian Pemain Jadi Malapetaka bagi Persib, Dibobol Zhejiang FC 1-0
Jabar Bertekad Sandingkan Gelar PON dan Peparnas
Demi Dukung Persib Bobotoh Pergi ke Cina
Bey Machmudin Saksikan West Java Paragliding Championship 2024 Momen promosi potensi wisata ke wisatawan mancanegara
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin Lepas Kontingen Jabar Peparnas XVII/2024 Solo
Imbang Lawan Yaman, Timnas Indonesia U-20 Juara Grup, Runner-up Terbaik Thailand Lolos, Vietnam Tersingkir
Persib Imbang Lawan Madura United, Bojan Mengaku Timnya Kelelahan, Adam Alis Kecewa
Apa yang Akan Dilakukan Bojan di Laga Tandang Lawan Madura United Malam Ini? Simak Pernyataanya

Berita Terkait

Jumat, 4 Oktober 2024 - 10:47 WIB

Kecewa, Pergantian Pemain Jadi Malapetaka bagi Persib, Dibobol Zhejiang FC 1-0

Kamis, 3 Oktober 2024 - 16:27 WIB

Jabar Bertekad Sandingkan Gelar PON dan Peparnas

Kamis, 3 Oktober 2024 - 15:40 WIB

Demi Dukung Persib Bobotoh Pergi ke Cina

Rabu, 2 Oktober 2024 - 20:11 WIB

Bey Machmudin Saksikan West Java Paragliding Championship 2024 Momen promosi potensi wisata ke wisatawan mancanegara

Rabu, 2 Oktober 2024 - 14:08 WIB

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin Lepas Kontingen Jabar Peparnas XVII/2024 Solo

Berita Terbaru