BANDUNG, bipol.co – Pers harus menjaga dan mengedepankan independensinya, serta membela kepentingan publik. Demikian diungkapkan Ketua Dewan Pers Yosep Adi Prasetyo kepada wartawan seusai Workhsof Peliputan Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden di Hotel Santika, Bandung, Rabu (27/3/2019).
“Selama ini beberapa pers dimiliki partai politik (parpol). Kemudian parsial dalam memposisikan diri. Seharusnya pers itu berdiri di atas kepentingan tanpa terikat oleh parpol,” ucap Yosep.
Dia menjelaskan, ketika pers berada dikendali partai politik, biasanya moral masyarakat akan terganggu. “Banyak orang merasa kewarasannya tidak beres. Jadi ya media terkadang tidak waras ketika tensi politik (terhadap media tersebut) tinggi. Saat pers harus menyampaikan kritik ia mengkritik kepada siapapun yang dikritik ” ucapnya usai.
Ia berharap agar pentas politik ini segera usai, untuk menjaga integritas pers dihadapan publik. “Makanya saya berharap, kalo bisa Pemilu ini lebih cepat supaya pers kembali waras dan menjaga integritasnya terhadap publik, ” tegasnya.**
Reporter : Alvian Hamzah
Editor: Ude D Gunadi