AHY Yakin Jokowi Bangun Ruang Dialog yang Luas dengan Masyarakat Papua

- Editor

Sabtu, 7 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Agus Harimurti Yudhoyono.* iman mulyono

Agus Harimurti Yudhoyono.* iman mulyono

BANDUNG, bipol.co – Politisi Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menilai Papua sebagai bagian integral dari Republik Indonesia, sehingga semua pihak harus memiliki kepedulian dan solidaritas terhadap masyarakatnya. Masyarakat Papua mengharapkan taraf hidup dan kesejahteraan yang meningkat.

“Kita semua harus mendukung itu terjadi. Saya menaruh harapan besar dan saya yakin Presiden Jokowi (Joko Widodo) berupaya untuk membangun ruang dialog yang luas agar bisa berinteraksi secara langsung,” ujarnya di Bandung, Sabtu (07/09/2019).

Menurutnya, komunikasi yang baik penting dilakukan untuk membangun trust building antara pemerintah pusat bersama masyarakat dan juga pimpinan di Papua. Upaya tersebut memang tidak berlangsung instan dan membutuhkan waktu untuk saling mendengarkan satu sama lain terkait permasalahan yang terjadi.

Putra sulung Presiden ke Enam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut, juga berharap seluruh masyarakat bisa mengedepankan solidaritas dan toleransi. Dirinya meminta semua pihak bijaksana dan memiliki kedewasaan serta jangan ada lagi istilah-istilah yang menyakiti satu sama lain dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Saya yakin kita akan sepakat, semua ingin hidup damai, ingin hidup aman, tentram di rumah atau pekarangan kita masing-masing. Begitu pula dengan saudara-saudara kita di Papua,” ujar dia.**

Reporter: Iman Mulyono

Editor: Hariyawan

 

Berita Terkait

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang
Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata
Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”
H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi
AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:52 WIB

Anggota Komisi B Anton Ahmad Fauji Setuju Batas Waktu Pemutihan PKB Diperpanjang

Selasa, 22 April 2025 - 13:21 WIB

Anton Ahmad Fauji Harap Hari Jadi ke-384 Kinerja Bedas Jilid 2 Lebih Nyata

Jumat, 18 April 2025 - 14:16 WIB

Ratusan Jenderal Tandatangani Pernyataan Sikap, Usul Pergantian Gibran dan Reshuffle Menteri Pro-Jokowi

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:37 WIB

Dukung Hasto, Massa Penuhi Pengadilan Tipikor Gunakan Rompi Oranye Bertuliskan “Hasto Tahanan Politik”

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:23 WIB

H. Eep Jamaludin Sukmana Manfaatkan Reses di Bulan Ramadhan untuk Bersilaturahmi dan Tampung Aspirasi

Berita Terbaru