Ridwan Kamil: Enam Wilayah Anggota ADPMET Sukses Bagi Hasil Sumur Migas

- Editor

Kamis, 6 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIPOL.CO, SLEMAN – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebagai Ketua Umum Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan (ADPMET) mengapresiasi progres pencapaian kinerja asosiasi.

Ini terlihat dari dana bagi hasil yang berhasil diperjuangkan. Tidak hanya kepada daerah yang punya sumur migas, kini daerah pengolah migasnya mendapat dana bagi hasil.

“Dana bagi hasil sukses kita perjuangkan tidak hanya kepada daerah yang punya sumur migas, tapi juga pengolah migasnya mendapatkan dana bagi hasil daerah. (Daerah) yang bersebelahan juga dapat dana bagi hasil. Sehingga keadilan terhadap daerah bisa lebih maksimal,” ujar Ridwan Kamil saat Raker ADPMET di Kabupaten Sleman, DIY, Rabu (5/7/2023).

Menurut Ridwan Kamil, saat ini sudah ada enam daerah anggota ADPMET yang dapat dana bagi hasil sumur migas, baik itu Partisipasi Interest (PI) atau kombinasi dengan kontraktor.

“Sudah ada enam wilayah yang berhasil, sukses. Ini menandakan perjuangan organisasi terasa manfaatnya kepada anggota,” sebut Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga mengingatkan misi Indonesia bebas karbon pada 2060 perlu diperjuangkan. Maka, ia mengajak masyarakat hijrah dari energi fosil ke energi baru dan terbarukan.

Menurut Ridwan Kamil, dengan EBT maka dapat meminimalkan krisis, bencana alam, dan perubahan iklim. “Kita komitmen untuk memberikan dorongan agar 2060 Indonesia bersih karbon atau net zero,” ungkapnya.

Ridwan Kamil berharap, meski sebagian besar kepala daerah anggota asosiasi akan habis masa jabatannya 2023 – 2024,  program asosiasi dapat dilanjutkan penjabat kepala daerah.

“Mayoritas kepala daerah akan berakhir di akhir tahun ini, sehingga organisasi terus bergerak akan digantikan oleh penjabat bupati, wali kota maupun gubernur,” pungkasnya.(adr)

Editor: Deddy

Berita Terkait

Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi Resmikan Pembangunan SPALD-T di Kelurahan Utama
HPS 2024, Bey: Ubah Pola Pikir dan Kebiasaan Masyarakat Konsumsi Pangan Lokal
Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif
BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)
Satpol PP Kota Cimahi Sita Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
Dikky: TPS3R Salah Satu Solusi Permasalahan Sampah di Cekungan Bandung
252 PNS Purna Bhakti, Pj Wali Kota Bandung Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Selama Ini

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 16:48 WIB

Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi Resmikan Pembangunan SPALD-T di Kelurahan Utama

Minggu, 17 November 2024 - 18:25 WIB

HPS 2024, Bey: Ubah Pola Pikir dan Kebiasaan Masyarakat Konsumsi Pangan Lokal

Sabtu, 16 November 2024 - 14:41 WIB

Tanggulangi Stunting, Pemkot Cimahi Salurkan Beras Fortifit untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Jumat, 15 November 2024 - 19:47 WIB

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Pemerintah Kabupaten yang Informatif

Kamis, 14 November 2024 - 17:43 WIB

BPBD Kota Cimahi Gelar Kegiatan Sekolah/Madrasah aman Bencana (SMAB)

Berita Terbaru

Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman. Foto: Jaka/vel

NEWS

DPR Gelar Fit and Proper Test Capim dan Cadewas KPK

Senin, 18 Nov 2024 - 17:50 WIB