Mantan Relawan Jokowi Windu Aji Susanto  Ditahan Kejagung

- Editor

Rabu, 19 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Tangkapan layar/istimewa

Foto: Tangkapan layar/istimewa

BIPOL.CO, JAJARTA – Kejaksaan Agung (Kejagung) resmi menahan Windu Aji Susanto, mantan relawan Joko Eidodo, yang juga pemilik PT Kara Nusantara Investama. Dia ditahan usai ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi kerja sama operasional (KSO) antara PT Antam dengan PT Lawu Agung Mining (LAM) 2021-2023.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Ketut Sumedana mengatakan tersangka merupakan owner PT Kara Nusantara Investama di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara.

“Yang bersangkutan ditahan dalam perkara konsorsium perjanjian dengan PT Antam tahun 2021-2023,” kata Ketut, Selasa (18/7/2023), dikutip dari inilah.com.

Hingga saat ini, sudah lima orang ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara ini di antaranya General Manajer PT Antam UPBN Konawe Utara berinisial HW, Direktur PT Kabaena Kromit Pratama berinisial AA, Direktur PT LAM berinisial OS, Pelaksana Lapangan PT LAM berinisial GAS dan pemilik PT Kara Nusantara Investama berinisial WAS.

“Kerugian negara seluruhnya adalah Rp5,7 triliun,” tambah dia.

Ketut menjelaskan, perkara ini awalnya ditangani Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Tenggara (Sultra). Menurutnya, Windu Aji juga memiliki saham mayoritas di PT LAM.

Seperti diketahui, kasus dugaan korupsi ini terkait dengan penambangan ilegal dan jual beli ore nikel di Blok Mandiodo, Konawe Utara. Kejaksaan masih terus mengusut kasus ini.

Di sisi lain, kata Ketut, pihaknya masih mendalami penyidikan keterlibatan Windu Aji dalam kasus korupsi BTS Kominfo.

Berdasarkan informasi beredar, Windu diduga menerima saweran dari Komisi PT Solitech Media Synergi sebesar 75 Miliar untuk meredam perkara penyelidikan kasus BTS Kominfo awalnya.

Diketahui, Windu Aji Sutanto yang juga merupakan salah satu ketua tim relawan pemenangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019 itu adalah pemilik saham mayoritas PT Lawu Agung Mining.(*)

Editor: Deddy

Berita Terkait

Relawan Jokowi Laporkan 4 Orang Soal Dugaan Ijazah  Palsu ke Polres Metro Jakarta Pusat
Kapolres Cimahi Tegaskan Komitmen Berantas Premanisme, Warga Diminta Aktif Melapor
Satpol PP Tertibkan PKL di GOR Saparua dan Jalan Banda untuk Ciptakan Kenyamanan Publik
3 Hakim dan 4 Lainnya Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Migor, Politisi PDIP Sebut Nama Djuyamto dalam Kasus Hasto
Mantan Artis Sinetron Sekar Arum Widara Ditangkap Karena Kasus Uang Palsu, Ini  Profilenya
Dokter Priguna Anugerah Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Seksual Orang Pingsan
Polisi Bekuk Pembunuh Wanita Paruh Baya di Kota Cimahi
Wali Kota Bandung Ajak Warga Ikut Andil Melawan Premanisme

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 09:16 WIB

Relawan Jokowi Laporkan 4 Orang Soal Dugaan Ijazah  Palsu ke Polres Metro Jakarta Pusat

Selasa, 22 April 2025 - 17:47 WIB

Kapolres Cimahi Tegaskan Komitmen Berantas Premanisme, Warga Diminta Aktif Melapor

Minggu, 20 April 2025 - 06:59 WIB

Satpol PP Tertibkan PKL di GOR Saparua dan Jalan Banda untuk Ciptakan Kenyamanan Publik

Rabu, 16 April 2025 - 13:31 WIB

3 Hakim dan 4 Lainnya Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Migor, Politisi PDIP Sebut Nama Djuyamto dalam Kasus Hasto

Senin, 14 April 2025 - 19:12 WIB

Mantan Artis Sinetron Sekar Arum Widara Ditangkap Karena Kasus Uang Palsu, Ini  Profilenya

Berita Terbaru

KESEHATAN

Cegah TBC, Dinkes Cimahi Gencarkan Active Case Finding (ACF)

Kamis, 24 Apr 2025 - 13:36 WIB