Golkar Belum Tentukan Sosok Pimpinan MPR-DPR RI

- Editor

Kamis, 13 Juni 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi.

Ilustrasi.

JAKARTA,bipol.co – Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus mengatakan partainya belum menentukan kadernya yang akan menduduki jabatan di pimpinan MPR dan DPR RI.

Namun dia meyakini Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto sudah memiliki nama kader partai tersebut yang akan diajukan sebagai pimpinan MPR dan DPR.

“Sampai saat ini kemungkinan di Ketua Umum Golkar sudah ada, namun belum dibahas di rapat internal Golkar,” kata Lodewijk di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (13/6/2019).

Dia mengatakan internal Golkar hingga saat ini belum membicarakan sampai rinci nama-nama yang akan menduduki kursi pimpinan parlemen misalnya isu Bambang Soesatyo diusulkan menjadi Ketua MPR.

Menurut dia, di internal Koalisi Indonesia Kerja (KIK) pasti sudah ada pembicaraan mengenai format pimpinan parlemen namun belum diputuskan.

“Tentunya sebelum kesana, kami solidkan dahulu tentang parpol koalisi TKN,” ujarnya.

Lodewijk mengatakan dalam UU nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu sudah diatur mengenai format pemilihan pimpinan di MPR dan DPR.(ant)

Editor : Herry Febriyanto

Berita Terkait

AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa
Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit
Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati
H Firman: Visi Misi dan Program 100 Hari Kerja Bupati Wajib Dijalankan, Harus Selaras RPJMN dan RPJMD
Wakil Ketua DPRD Thony Fathony Harap Visi Misi dan Progres Program 100 Hari Bupati/Wakil Bupati Harus Dioptimalkan
481 Pasangan Kepala Daerah Resmi Dilantik Presiden Prabowo
Soal Study Banding, Ketua Komisi B: Kami Bukan Pelesiran, Kami Melaksanakan Tugas
Isu Reshaffle Kabinet Merah Putih Ketua DPP PKB Harap Menteri Jangan Waswas

Berita Terkait

Kamis, 27 Februari 2025 - 13:30 WIB

AHY Terpilih Kembali Sebagai Ketum, Puan Harap Partai Demokrat Terus Gotong Royong Bangun Bangsa

Kamis, 27 Februari 2025 - 10:41 WIB

Secara Aklamasi AHY Terpilih Kembali Jadi Ketum Partai Demokrat: Berharap Bisa Bangkit

Minggu, 23 Februari 2025 - 09:58 WIB

Ono Surono: Retreat Tidak Ada Aturan UU, Empat Kepala Daerah di Jabar Patuhi Perintah Megawati

Jumat, 21 Februari 2025 - 11:09 WIB

H Firman: Visi Misi dan Program 100 Hari Kerja Bupati Wajib Dijalankan, Harus Selaras RPJMN dan RPJMD

Jumat, 21 Februari 2025 - 10:09 WIB

Wakil Ketua DPRD Thony Fathony Harap Visi Misi dan Progres Program 100 Hari Bupati/Wakil Bupati Harus Dioptimalkan

Berita Terbaru