Maruf Amin Diharapkan Satukan Umat

- Editor

Kamis, 4 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ma'ruf Amin

Ma'ruf Amin

JAKARTA, bipol.co – Pengamat politik Universitas Pelita Harapan Emrus Sihombing mengharapkan Wakil Presiden Terpilih Ma’ruf Amin berperan dalam menyatukan umat di Indonesia setelah adanya polarisasi dalam Pilpres 2019 yang diwarnai politik identitas.

“Beliau bisa menjembatani semua perbedaan sehingga politik identitas itu kalau boleh ditiadakan karena sudah ada Pancasila, artinya tidak ada lagi eksklusifitas antara satu dengan yang lain,” katanya dihubungi di Jakarta, Kamis (4/7/2019).

Direktur Emrus Corner itu mendorong agar semangat satu Indonesia dan pluralisme bisa digelorakan kepada masyarakat untuk menangkal politik identitas.

Ia juga mengharapkan agar Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) nonaktif itu berperan dalam koordinasi kementerian seperti Kementerian Agama, Sosial dan Pendidikan yang berkaitan erat dengan pembangunan masyarakat.

Selain itu, Emrus juga mengharapkan Anggota Dewan Pertimbangan Presiden 2007-2014 itu melakukan pengembangan ekonomi seluruh umat. “Pembangunan ekonomi umat berbasis kepada rumah ibadah. Dari situ bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, selain kesejahteraan iman, juga kesejahteraan ekonomi,” katanya. (ant)**

 

Editor: Ude D. Gunadi

Berita Terkait

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024
Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati
Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput
KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK
Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada
Melalui PAW, Agus Setiawan Resmi jadi Anggota DPRD Kabupaten Bandung Gantikan Gun Gun Gunawan
Legislator NasDem Imam Soetanto Harap Paslon Terpilih Perhatikan Generasi Muda untuk Berkarya
Atas Perintah Ketum, Agus Yasmin Tegaskan Kader NasDem Harus Menangkan Ilham Habibi dan Kang DS

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:28 WIB

KPU Jabar dan Kabupaten Bandung Touring Demokrasi Road to 27 November 2024

Kamis, 14 November 2024 - 13:41 WIB

Kadin Kab.Bandung Barat Selenggarakan Dialog Terbuka Calon Bupati-Wakil Bupati

Rabu, 13 November 2024 - 19:57 WIB

Bakesbangpol Kabupaten Bandung Ajak Ormas dan LSM Sukseskan Pilkada Damai, Masyarakat Tidak Golput

Selasa, 12 November 2024 - 20:23 WIB

KPU Kabupaten Bandung Lakukan Bimtek Terhadap 314 Anggota PPK

Senin, 11 November 2024 - 14:04 WIB

Gun Gun Gunawan Minta Masyarakat Jangan Ragu untuk Melaporkan bila Terjadi Pelanggaran Pilkada

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid Konferensi Pers di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Kamis (14/11/2024).

NASIONAL

Meutya Hafid Minta Platform Digital Perangi Judi Online

Sabtu, 16 Nov 2024 - 14:54 WIB